"Yang terpenting, saat merias wajah adalah kulit wajah yang bersih dan sehat. Mau diberi warna apa pun, pasti akan terlihat cantik," ujar Qiqi Make Up Professional kepada Kompas Female, usai konferensi pers peluncuran salah satu produk perawatan kulit wajah di Plaza Indonesia, beberapa waktu lalu.
Kulit wajah yang bersih dan sehat terawat sudah selayak kanvas untuk melukis. Akan membuat segala riasannya terlihat cantik dan menarik. Ketika Anda tahu kulit sudah terasa sehat dan cantik, akan lebih mudah untuk meriasnya.
Qiqi mengatakan, bahwa untuk membuat riasan siang hari, akan berbeda dengan riasan di malam hari. Qiqi menyarankan, agar siang hari menggunakan warna-warna dingin, sebaliknya, untuk malam, menggunakan riangan berwarna hangat.
Siang hari
Untuk makeup siang hari, Qiqi menyarankan untuk menggunakan serum pada wajah yang telah dibersihkan, agar make up tahan dan menempel lebih lama. Jika ingin menggunakan foundation agar wajah terlihat bebas celah, Qiqi memberi tips untuk mencampur foundation dan serum dengan perbandingan 1:1 pada punggung tangan, lalu dioleskan pada wajah dan leher. Jika foundation dan campuran serum tadi sudah cukup baik pada tampilan kulit, Anda tak perlu menambahkan bedak, agar terkesan ringan. Berikan pula foundation pada bagian kelopak mata agar eyeshadow yang disapukan tidak cepat menghilang.
Untuk warna riasan, Qiqi menyarankan warna-warna cerah, seperti pink. Warna magenta bisa diulaskan pada bagian mata, lalu untuk wajah berseri, gunakan blush on berwarna cokelat atau pink. Pada demo yang ia lakukan di hadapan para media, beberapa waktu lalu, Qiqi menggunakan warna-warna kuning gading, kecokelatan, dan warna abu-abu, serta eyeliner berwarna putih di kelopak mata bawah.
Malam hari
Untuk perawatan dasarnya, tetap sama seperti makeup di siang hari, bersihkan wajah, kenakan serum, dan campurkan foundation dengan serum, lalu oleskan pada wajah. Yang membedakan adalah tingkat warna riasannya. "Untuk kulit orang Indonesia, umumnya bagus jika diberikan warna-warna riasan kecokelatan," ujar Make Up Professional artist yang juga pernah belajar dengan Bruce Grayson, penata rias artis-artis Hollywood, tahun lalu di Bali.
Ia menyarankan warna eyeshadow kecokelatan dan terakota pada kelopak mata. Sementara untuk membuat bulu mata lebih tebal tanpa bulu mata palsu, Qiqi berbagi tips, oleskan maskara tipis dengan kuas kecil, ambil sedikit bedak tabur, oleskan pada maskara tadi. Biarkan bedak menempel pada maskara, lalu bersihkan sisanya, dan oleskan maskara kembali. Untuk kesan glamor, kenakan lipgloss di bagian tengah bibir bawah.
female.kompas.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar